Berita Kurs Dollar pada hari Sabtu, 30 Januari 2016 |
5 Pekerjaan Tepat untuk si Pecinta Jalan-Jalan |
Liputan6.com, Jakarta - Bagi sebagian orang, travelling merupakan kegiatan yang lebih dari sekedar hobi. Dengan travelling, Anda bukan hanya mampu untuk pergi ke tempat-tempat yang belum Anda datangi sebelumnya, namun juga dapat mendekatkan diri lebih baik pada alam.
Sayangnya, kesibukan kerja dan beban berat di kantor terkadang sulit untuk membuat Anda bisa menjalankan kegiatan tersebut. Akan tetapi tidak perlu khawatir, ternyata ada beberapa pekerjaan yang mampu memberikan Anda kesempatan untuk tetap travelling sembari bekerja dan mencari uang.
Pekerjaan apa sajakah itu? Mengutip Careerealism, Sabtu (30/1/2016) berikut daftarnya:
1. Pemandu wisata
Menjadi pemandu wisata berarti Anda bisa mengunjungi banyak tempat bahkan memimpin regu travelling. Kemanapun Anda nantinya, kepribadian yang ramah dan pengetahuan yang luas akan sangat berharga dalam menjalankan profesi ini.
Anda dibayar untuk menjelajahi dan tahu lebih banyak tentang setiap tempat yang dikunjungi. Itulah pekerjaan impian.
2. Guru Bahasa Inggris
Salah satu pekerjaan yang akan mengantarkan Anda ke berbagai tempat di dunia adalah Bahasa Inggris.
Kemampuan Bahasa Inggris dibutuhkan di beberapa negara yang tak menggunakannya sebagai bahasa pertama. Untuk mendapatkan pekerjaan ini, Anda tak perlu menyandang gelar sarjana.
Memang lebih baik bila Anda telah memiliki gelar. Kenyataannya, Anda hanya membutuhkan sertifikat yang membuktikan kemampuan mengajar Bahasa Inggris. Kursus bisa Anda lakukan terlebih dahulu sebelum menjalani tes sertifikasi.
Source: liputan6.com
|
5 Pekerjaan Tepat untuk Si Pencinta Jalan-jalan |
Liputan6.com, Jakarta - Bagi sebagian orang, travelling merupakan kegiatan yang lebih dari sekadar hobi. Dengan travelling, Anda bukan hanya mampu untuk pergi ke tempat-tempat yang belum Anda datangi sebelumnya. Anda juga dapat mendekatkan diri lebih baik pada alam.
Sayangnya, kesibukan kerja dan beban berat di kantor terkadang sulit untuk membuat Anda bisa menjalankan kegiatan tersebut. Akan tetapi tidak perlu khawatir, ternyata ada beberapa pekerjaan yang mampu memberikan Anda kesempatan untuk tetap travelling sembari bekerja.
Pekerjaan apa sajakah itu? Mengutip Careerealism, Sabtu (30/1/2016) berikut daftarnya.
1. Pemandu wisata
Menjadi pemandu wisata berarti Anda bisa mengunjungi banyak tempat bahkan memimpin regu travelling. Ke mana pun Anda nantinya, kepribadian yang ramah dan pengetahuan yang luas akan sangat berharga dalam menjalankan profesi ini.
Anda dibayar untuk menjelajahi dan tahu lebih banyak tentang setiap tempat yang dikunjungi. Itulah pekerjaan impian.
2. Guru Bahasa Inggris
Salah satu pekerjaan yang akan mengantarkan Anda ke berbagai tempat di dunia adalah guru bahasa Inggris.
Kemampuan bahasa Inggris dibutuhkan di beberapa negara yang tak menggunakannya sebagai bahasa pertama. Untuk mendapatkan pekerjaan ini, Anda tak perlu menyandang gelar sarjana.
Memang lebih baik bila Anda telah memiliki gelar. Kenyataannya, Anda hanya membutuhkan sertifikat yang membuktikan kemampuan mengajar bahasa Inggris. Kursus bisa Anda lakukan terlebih dahulu sebelum menjalani tes sertifikasi.
Source: liputan6.com
|
7 Tips agar Gaji Cukup sampai Akhir Bulan |
Liputan6.com, Jakarta - Gaji 10 koma kok tidak mencukupi kebutuhan. Jangan salah, itu merupakan seloroh yang maksudnya setelah tanggal 10 sudah koma isi dompetnya.
Tak sedikit yang mengeluhkan gaji sudah menipis bahkan tak bersisa jauh sebelum waktu gajian berikutnya tiba. Sebenarnya besaran gaji yang memang tidak mencukupi biaya hidup selama satu bulan atau manajemen pengelolaannya yang kurang baik?
Sifat dasar manusia yang tak pernah puas agaknya ikut mengambil peran, karena berapa pun besaran gaji yang diterima seakan tidak akan pernah cukup.
Semakin besar gaji, semakin besar pula pengeluaran. Lantas, bagaimana menyiasati agar pengalokasian gaji tidak mengakibatkan defisit anggaran?
Dikutip dari Cermati.com, Sabtu (30/1/2016), berikut 7 cara yang bisa diterapkan untuk mengatur budget bulanan agar tidak menyebabkan kantong bolong.
1. Buat rencana belanja bulanan
Tak dimungkiri banyak kebutuhan sehari-hari yang harus dipenuhi, mulai dari makan, transportasi, listrik, pulsa telepon, dan lainnya. Belum lagi jika Anda punya pinjaman yang mewajibkan untuk membayar angsuran. Agar semua kebutuhan terpenuhi, buatlah rencana belanja bulanan.
Rencana belanja ini berfungsi sebagai pengendali pengeluaran untuk hal-hal yang tak terduga dan tak perlu. Misalnya, Anda tidak merencanakan untuk membeli baju baru, maka sebisa mungkin Anda menepatinya. Kebocoran anggaran belanja umumnya disebabkan oleh pengeluaran dadakan yang tidak direncanakan sebelumnya.
2. Buat pos-pos pengeluaran
Ketika waktu gajian tiba, pilah uang gaji ke pos-pos pengeluaran agar jelas pengalokasiannya. Pisahkan uang untuk kebutuhan sehari-hari, membayar cicilan, tabungan, hiburan, dan dana cadangan. Khusus cicilan sebaiknya langsung dibayarkan agar tidak tergoda menggunakannya untuk kebutuhan lain.
Selanjutnya, disiplinkan diri untuk bisa mematuhinya. Jangan sampai dana yang telah dipisahkan tidak dialokasikan secara tepat. Akibatnya anggaran yang sudah ditentukan pada masing-masing pos amburadul, sehingga kebocoran anggaran tidak bisa dihindari.
3. Buat laporan keuangan harian
Jangan takut dianggap pelit karena membuat laporan keuangan harian. Hal tersebut penting dilakukan agar kesehatan finansial Anda senantiasa terjaga. Tak perlu serumit laporan keuangan perusahaan berskala besar, sederhana saja, bisa berupa jurnal yang mencatat setiap pengeluaran dan pemasukan tambahan jika ada.
Laporan keuangan harian ini nantinya bisa digunakan sebagai pengontrol sekaligus pembanding realisasi pengeluaran dengan dana yang ditentukan.
Source: liputan6.com
|
Hunian di Kelapa Gading Masih Jadi Sasaran |
Liputan6.com, Jakarta - Berdasarkan data yang dihimpun dari situs Rumah.com sepanjang 2015 lalu, area Kelapa Gading, Jakarta Utara, menempati urutan pertama dalam hal pencarian rumah sewa. Total kata kunci pun berada di angka 50.231.
Menanggapi hal ini, Yuliawaty Saputra, BBA, selaku Principal LJ Hooker Kelapa Gading, membenarkan fakta ini.
"Biasanya yang mencari rumah sewa di Kelapa Gading ini adalah pasangan muda yang baru menikah lalu ingin tinggal di Kelapa Gading. Kisaran harga sewanya itu mulai dari Rp 40 jutaan per tahun, tidak beda jauh dengan kawasan elit di sekitarnya," ujar dia seperti ditulis Sabtu (30/1/2016).
Terbatasnya stok rumah tapak (landed house) di Kelapa Gading mendorong tetap tingginya permintaan akan hunian sekunder pada 2015. Selain itu, rumah sekunder juga lebih diminati karena harganya relatif lebih murah dibanding rumah baru, dan lingkungan huniannya sudah terbentuk, sehingga lebih nyaman.
Sementara pada kata kunci pencarian rumah dijual, Kelapa Gading berada di posisi kelima setelah Gading Serpong, Banten, dengan total keyword sebanyak 99.462.
"Harga rumah baru bervariasi. Kalau rumah seken yang direnovasi total sehingga nampak baru itu harganya sekitar Rp 3 miliaran. Sementara untuk rumah dalam kondisi baru (primary) dipasarkan mulai Rp 5 miliar," tutur Yuli kepada Rumah.com.
Harga Mahal, Karena Semua Ada
Lantas, apa yang menyebabkan harga properti di Kelapa Gading begitu tinggi? Yuli menyebut karena segala kebutuhan yang diperlukan oleh masyarakat tersedia lengkap di sini.
"Mulai dari pusat perbelanjaan, sebut saja Mall Kelapa Gading 1 sampai 5, pusat kuliner, pusat bisnis, kantor bank, pusat kebugaran, sarana rekreasi, sekolah berstandar nasional hingga internasional, hingga rumah sakit ternama ada di Kelapa Gading," jelas Yuli.
Tak heran dengan fasilitas dan kemudahan sedekat itu, menggenjot harga lahan maupun hunian di kawasan ini.
Banjir Jadi Trauma Sesaat
Menyoal banjir yang kerap kali melanda kawasan elit ini, Yuli mengatakan hal tersebut hanya sedikit sekali dampaknya, karena setelah banjir biasanya orang akan lupa.
"Cuma jadi trauma sesaat saja, lama-lama juga terbiasa. Aneh tapi nyata, meski suka banjir tapi penjualan rumah di Kelapa Gading tetap laris manis. Alasan mereka tetap bertahan karena sudah merasa betah mengingat semua ada di sini termasuk sekolah anak-anak," tandas dia
Terakhir, Yuli menyebut banjir yang terjadi di Kelapa Gading itu rupanya bukan karena letak geografis melainkan kiriman.
"Barometer banjir di Jakarta Utara ini sebenarnya bukan Kelapa Gading, melainkan Pluit dan Muara Karang. Banjir pun hanya datang setahun sekali, dan kondisinya kini tak separah tahun 1997 dan 2007," kata Yuli.
Kondisi semakin baik semenjak ada pompa raksasa (polder) yang dibangun di Pluit, dan Kanal Banjir Timur, ketinggian permukaan air mulai menurun. (Fathia A/Ahm)
Source: liputan6.com
|
Wall Street Menguat Dipicu Keputusan Bank Sentral Jepang |
Liputan6.com, Jakarta - Bursa saham Amerika Serikat atau Wall Street ditutup melonjak lebih dari 2 persen pada hari Jumat waktu setempat setelah Bank of Japan tak diduga memotong suku bunga dan Microsoft memimpin rally besar dalam saham teknologi, memperbaiki beberapa kerugianJanuari terburuk S&P 500 sejak 2009.
dibanting oleh runtuhnya harga minyak yang memiliki keraguan makan tentang kesehatan ekonomi global, saham telah memiliki awal yang mudah menguap dari tahun ke tahun. Pada satu titik pekan lalu, kerugian S & P di 2.016 mencapai 11 persen sebelum pulih untuk mengakhiri bulan turun 5 persen.
Indeks naik 2,48 persen pada Jumat, hari terkuat sejak September.
- Kompak dengan Wall Street, Bursa Asia Melemah
- Wall Street Positif, Saham-saham Asia Bergerak Variatif
- Ditopang Saham Teknologi dan Harga Minyak, Wall Street Positif
Source: liputan6.com
|
Harga Minyak Dunia Naik, Tertinggi dalam 3 Pekan Terakhir |
Liputan6.com, Jakarta Harga minyak dunia kembali naik ke level tertinggi sejak tiga pekan. Pasalnya pada pedaang masih memperdebatkan potensi penurunan produksi dan stimulus ekonomi yang menyebabkan harga minyak terus anjlok.
Harga saat ini mengalami reli dari 6 dari 7 sesi perdagangan, dengan dua harga acuan AS dan global meraup 25 persen dari kenaikan tersebut. Keuntungan dua pean tersebut adalah keuntungan yang terbaik dalam beberapa bulan.
Spekulasi pada peningkatan stimulus ekonomi, dan kerja sama untuk menurunkan produksinya antara Rusia dan OPEC telah berulang kali mendorong harga lebih tinggi pada waktu itu. Bank of Japan memperkenalkan suku bunga negatif dan Menteri Energi Rusia mengatakan negaranya bisa mendiskusikan 5% penurunan produksi pada pertemuan di bulan Februari dengan Organisasi Negara Pengekspor Minyak.
Manajer uang telah membangun sejumlah catatan dari posisi pada penurunan harga minyak dalam beberapa pekan terakhir, bertaruh bahwa penurunan 19-bulan di harga akan terus sebagai pasokan minyak dunia berlama-lama di dekat rekor tertinggi. Konsentrasi yang dari atasannya bearish telah membuat pasar rentan terhadap lonjakan harga beberapa melompat keluar secepat mereka melompat di.
Manajer uang dipotong lebih dari 20.000 posisi bearish pada minyak dalam dua minggu yang berakhir Selasa, menurut data yang dirilis Jumat oleh Komisi Perdagangan Berjangka Komoditi.
"Saya pikir itu momentum lain," kata John Saucer, wakil presiden penelitian dan analisis di Mobius Risk Group di Houston dilansir dari Wall Street Journal, Sabtu (30/1/2016)
Minyak mentah light, sweet untuk pengiriman Maret ditutup naik 40 sen, atau 1,2%, pada US$ 33,62 per barel di New York Mercantile Exchange, penutupan tertinggi sejak Januari 6. Brent, patokan global, naik 85 sen, atau 2,5%, ke US$ 34,74 per barel di ICE Futures Europe, penutupan tertinggi sejak 5 Januari.
Namun kedua benchmark masih membukukan kerugian yang cukup besar untuk bulan ini. Minyak mentah Nymex kehilangan US$ 3,42, atau 9,2%, per barel pada bulan Januari. Brent kehilangan US$ 2,54, atau 6,8% per barel.
Source: liputan6.com
|
Top 3: Cara Jitu Tetap Tenang Meski Jadi Pengangguran |
Liputan6.com, Jakarta - Menjadi pengangguran dan tidak memiliki pekerjaan merupakan situasi bak buah simalakama. Di satu sisi, Anda bisa melakukan apapun yang diinginkan, namun di sisi lain ketidak seimbangan finansial menjadi halangan utama yang selalu menghantui pemikiran Anda sehari-hari.
Namun jangan khawatir, tidak punya pekerjaan bukan berarti hidup Anda berakhir. Banyak hal produktif yang dapat Anda lakukan untuk mengisi waktu luang Anda.
Ya, itu adalah artikel paling banyak dibaca di kanal bisnis Liputan6.com pada edisi Sabtu (30/1/2016) pagi. Dua artikel lain juga menjadi perhatian pembaca. Berikut 3 artikel paling populer seperti dirangkum dalam Top 3 Bisnis
1. 6 Jurus Tenang Meski Tak Punya Uang
Menjadi pengangguran dan tidak memiliki pekerjaan merupakan situasi bak buah simalakama. Disatu sisi, Anda bisa melakukan apapun yang diinginkan, namun di sisi lain ketidak seimbangan finansial menjadi halangan utama yang selalu menghantui pemikiran Anda sehari-hari.
Namun jangan khawatir, tidak punya pekerjaan bukan berarti hidup Anda berakhir. Banyak hal produktif yang dapat Anda lakukan untuk mengisi waktu luang Anda. Apa saja?
Berita selengkapnya klik di sini
2. Alasan Generasi Muda Enggan Terjun ke Sektor Pertanian
Ketersediaan sumber daya manusia (SDM) Indonesia di sektor pertanian terus turun. Padahal Indonesia merupakan negara agraris dengan kebutuhan pasokan pangan yang cukup besar. Apalagi mengingat jumlah penduduk mencapai 250 juta orang.
Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan generasi muda di Indonesia lebih memilih berkarya di sektor industri dibanding mengembangkan sektor pertanian. Salah satu alasan yang mendasarinya adalah rendahnya pendapatan di sektor pertanian.
Berita selengkapnya klik di sini
3. Tarif Listrik Februari Turun, Ini Daftar Lengkapnya
PT PLN (Persero) menyatakan Tarif Tenaga Listrik (TTL) 12 golongan yang sudah tidak disubsidi dan mengikuti skema penyesuaian (adjustment) mengalami penurunan untuk periode Februari 2016.
Kepala Divisi Niaga PLN Benny Marbun mengatakan, penurunan tarif tersebut beragam pada kisaran belasan rupiah per Kilo Watt hour (KWh). "Tarif listrik untuk 12 golongan mengalami penurunan," kata Benny, di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (28/1/2016).
Benny menyebutkan golongan pelanggan yang mengalami penurunan tarif adalah
Berita selengkapnya, klik di sini
Source: liputan6.com
|
Akhir Pekan Harga Emas Naik 5,3% |
Liputan6.com, Jakarta Emas berjangka bergeral naik pada hari Jumat untuk menyelesaikan kenaikan bulanan terbaik mereka dalam satu tahun, ketika kerugian pada bulan Januari untuk pasar saham yang paling di seluruh dunia memikat investor untuk keamanan yang dirasakan dari logam mulia.
Tetapi prospek emas pasti setelah keputusan Bank of Jepang untuk mengadopsi suku bunga negatif, pengakuan dianggap kekhawatiran yang luas tentang perlambatan ekonomi global, memicu reli dalam dolar AS.
Emas untuk pengiriman April naik sebesar 30 sen untuk menetap di US$ 1,116.40 per ounce. Harga, berdasarkan kontrak teraktif, naik sekitar 5,3% untuk bulan Januari, mewakili kenaikan bulanan terbaik sejak Januari 2015, menurut data FactSet. Untuk minggu ini, emas naik 1,8%.
- Harga Emas Antam Turun Rp 3.000 per Gram
- Harga Emas Tergelincir dari Level Tertinggi dalam 12 Minggu
- Harga Emas Antam Naik Rp 9.000 per Gram dalam 3 Hari
Source: liputan6.com
|
500 Usaha Kecil DItargetkan Bisa Masuk ke Pasar Modern di 2016 |
Liputan6.com, Jakarta Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) melalui Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi Usaha Kecil Menengah (LLP KUKM) menargetkan 500 UKM bisa naik kelas pada tahun ini.
Dirut LLP KUKM Ahamd Zabadi mengatakan, agar bisa naik kelas menjadi usaha berskala besar, 500 UKM ini harus mengembangkan kualitas produk, baik dari sisi desain, branding, marketing, dan packaging, sehingga mereka bisa masuk ke pasar modern.
"Untuk memenuhi target tersebut, sejak awal tahun kami sudah melakukan beberapa kegiatan Temu Mitra dan Capacity Building dengan pelaku UKM," ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (30/1/2016).
- Pengurusan Hak Cipta bagi UKM Gratis dan Hanya 1 Jam
- Produk UKM RI Siap Gempur Pasar ASEAN
- Ratusan UKM Unjuk Gigi di Marketeers Creativity Day
Source: liputan6.com
|
Kritikan Para Pekerja BUMN untuk Proyek Kereta Cepat |
Liputan6.com, Jakarta - Federasi Serikat Pekerja BUMN Bersatu meminta pemerintah untuk membatalkan proyek pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung. Anggaran untuk proyek kereta cepat dinilai tidak masuk akal.
Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja BUMN Bersatu Arief Poyuono mengatakan, nilai proyek kereta api cepat Jakarta-Bandung mencapai US$ 5 miliar dengan panjang jalur sekitar 150 kilometer (km). Karena itu, untuk 1 kilometer (km) pembangunan infrastruktur high speed line dibutuhkan US$ 33,3 juta.
"Anggaran tersebut sangat tidak masuk akal karena ketika China Railway Group membangun proyek kereta cepat jalur Haikou-Sanya di China sepanjang 308 km, per km hanya US$ 10 juta. Padahal jalur Haikou-Sanya di China itu secara geologi jauh lebih sulit dibandingkan Jakarta-Bandung," ujarnya di Jakarta, Sabtu (30/1/2016).
- Proyek Kereta Cepat Dituding Bisa Korbankan Rakyat
- Mengejar Izin Proyek Kereta Cepat
- KCIC Klaim Kereta Cepat Jakarta Bandung Teraman di Dunia
Source: liputan6.com
|
Kadin Usul Pengolahan Gas Blok Masela Dibangun di Darat |
Liputan6.com, Jakarta Kamar Dagang dan Industri Kawasan Timur Indonesia (Kadin KTI) mengusulkan Presiden Joko Widodo memutuskan lokasi Kilang Masela dibangun di darat. Sebab bila dibangun di laut (Kilang Apung), kilang tersebut tak ada manfaatnya bagi penduduk lokal dan perekonomian di KTI.
“Kalau di laut ya kembali hanya Jakarta lagi yang diuntungkan sebab perusahaannya beralamat di Jakarta, yang dapat pajak pusat. Bagaimana dengan Ambon, Maluku, yang jelas-jelas di wilayah kilangnya,” ujar Wakil Ketua Umum dan Koordinator Kadin KTI H.Andi Rukman Karumpa dalam keterangannya, Sabtu (30/1/2016).
Andi mengatakan, proyek Kilang Masela harus dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan dunia usaha di kawasan Indonesia Timur agar multiplier effectnya bisa dirasakan warga setempat. Jika dibangun di laut atau sebaliknya, dia mengatakan proyek itu berpotensi mendapatkan penolakan.
- Koalisi Masela Berharap Pengelolaan Blok Tak Timbulkan Konflik
- Rizal Ramli: Blok Masela Harus Dorong Pertumbuhan Ekonomi RI
- DKN Maluku: Konflik Tanah Bisa Hambat Pembangunan Blok Masela
Source: liputan6.com
|
Jepang Ingin Bangun Terminal Bandara Rp 2,7 Triliun di NTB |
Liputan6.com, Jakarta Jepang kembali menyatakan minat untuk menanamkan modalnya di Indonesia dengan nilai mencapai US$ 200 juta atau sekitar Rp 2,7 triliun dengan kurs dolar Rp 13.500. Investasi tersebt adalah untuk membangun terminal baru di bandara di Nusa Tenggara Barat (NTB).
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Franky Sibarani mengatakan, minat investasi yang disampaikan oleh investor Jepang tersebut masuk dalam sektor prioritas BKPM yakni infrastruktur.
"Dari sisi layanan, kami akan mendorong investor yang bersangkutan untuk masuk melalui layanan investasi 3 jam," ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (30/1/2016).
- BKPM Rayu Jepang Investasi Industri Bahan Baku di RI
- BKPM Tawarkan Jepang Investasi di Sektor Pariwisata
- 95% Investasi Jepang Terpusat di Jawa
Source: liputan6.com
|
4 Wanita Paling Kaya Sedunia di 2016 |
Liputan6.com, Jakarta - Jajaran orang terkaya dunia tak hanya diisi oleh kaum pria. Meski jumlahnya sedikit, beberapa wanita berkontribusi di daftar 50 orang terkaya dunia versi Wealth X dan Business Insider yang dilansir Liputan6.com, Sabtu (30/1/2016).
Kedua situs tersebut mengobservasi dan membuat daftar 50 orang terkaya di dunia tahun ini. Namun daftar tersebut bersifat sementara karena kekayaan 50 orang ini bisa saja berubah sewaktu-waktu.
Yang menarik, tak hanya pria ada di daftar ini. Ada 4 wanita di dalam daftar. Salah satunya adalah konglomerat pemilik L`Oreal, Liliane Bettencourt.
Fakta dari daftar ini juga, para wanita terkaya sedunia ini juga mendapatkan kekayaannya bukan dari usaha sendiri, melainkan kebanyakan adalah dari warisan usaha atau turunan.
Liliane Bettencourt, pemilik L`Oreal ini juga bukan hanya salah satu orang terkaya, tapi juga yang paling tua, dengan umur 93 tahun. Wanita berkebangsaan Perancis ini adalah wanita terkaya di Eropa dan kedua terkaya di dunia dengan total kekayaan US$ 29 miliar.
Dia tak lagi punya jabatan di operasional bisnis, tapi L`Oreal dengan Bettencourt Chueller Foundation yang ia dirikan dengan suaminya terus berkembang.
Selain Bettencourt ada juga mantan istri dari pendiri Steve Jobs, Lauren Powell Jobs. Janda dari pendiri Apple ini mewarisi kekayaannya termasuk 5,5 juta saham Apple dan 7,3 persen saham di Walt Disney. Kekayaannya kini mencapai US$ 14,4 miliar.
Kemudian nama Jacqueline Mars juga muncul dalam daftar. Dia bersama saudra-saudaranya Forrest dan John Mars mewarisi kekayaannya dari saham produsen permen dan coklat, Mars inc kala ayah mereka meninggal di 1999. Kekayaan masing-masing mencapai US$ 28,6 juta.
Nama yang keempat adalah Alice Walton. Alice bisa disebut wanita terkaya dunia dalam daftar ini, Dia memegang mayoritas kekayaan Walmart. Wanita asal Amerika Serikat ini mewarisi kekayaan Walmart dari sang ayah, Sam Walton yang merupakan salah satu pendiri perusahan ritel ini
Kekayaan dengan total US$ 33,2 miliar yang menjadikan Alice jadi wanita terkaya di dunia.
Source: liputan6.com
|
Pertamina: Diduga Ada Unsur Kesengajaan di Kebakaran Pipa Minyak |
Liputan6.com, Jakarta - Kebakaran terjadi di jalur pipa penyalur minyak mentah dari Lapangan Nglobo & Ledok KSO GCI menuju MGS Menggung PEP Field Cepu di Dukuh Kalirejo Desa Sambong Kecamatan Sambong. Diduga ada unsur kesengajaan dari peristiwa ini.
Tim Penanggulangan Keadaan Darurat PT Pertamina EP bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Blora berhasil melakukan pemadaman pada kebakaran yang terjadi pada Jumat, 29 Januari 2016 pukul 06.00 WIB dan. Api berhasil dipadamkan pada pukul 09.00 WIB.
Public Relation Manager PT Pertamina EP Muhammad Baron mengatakan, sejak mendapatkan laporan kejadian kebakaran tersebut, pihaknya langsung menurunkan tim pemadam kebakaran dan BPBD ke lokasi kejadian.
- Pertamina EP dan BPBD Gerak Cepat Atasi Kebakaran di Cepu
- Pertamina Bidik 80% Pasar Pelumas di Kalimantan
- DJKN Amankan Aset Eks Pertamina dan IJJDF Senilai Rp 25 Miliar
Source: liputan6.com
|
Harga Minyak Anjlok, PHK jadi Langkah Terakhir Pertamina |
Liputan6.com, Jakarta PT Pertamina (Persero) menyatakan telah melakukan sejumlah langkah dalam mengantisipasi dampak dari penurunan harga minyak dunia. Langkah ini juga diharapkan juga akan menghindarkan perusahaan plat merah tersebut dari pengurangan tenaga kerja akibat anjloknya harga minyak dunia.
Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto mengatakan, pihaknya telah melakukan perumusan terkait strategi korporasi dalam mengantisipasi kondisi harga minyak yang belum juga pulih.
"Ya jadi kami di Pertamina hari-hari ini bekerja keras untuk merumuskan strategi apa untuk kita bisa survive terhadap gempuran harga minyak ini, salah satu sampai dengan kemarin kami melaksanakan raker (rapat kerja) yang sekarang sudah kami identifikasi adalah, penekanan biaya yang sudah berhasil kami peroleh," ujarnya di Jakarta, Sabtu (30/1/2016).
- Dikabarkan PHK Ribuan Karyawan, Ini Penjelasan Chevron Indonesia
- Harga Minyak Dunia Anjlok, Ribuan Buruh Migas Terancam PHK
- Kementerian ESDM: KKKS Pastikan Belum Ada PHK
Source: liputan6.com
|
Ini Cara Menhub Jonan Tingkatkan Pelayanan Pelabuhan |
Liputan6.com, Jakarta Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mengubah 17 Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) menjadi Badan Layanan Umum (BLU) pelabuhan. Dengan menjadi BLU, diharapkan akan meningkatkan pelayanan pelabuhan dan dapat mendukung keinginan pemerintah mewujudkan tol laut. Perubahan ke-17 UPP tersebut ditargetkan selesai pada tahun ini.
"Perubahan menjadi BLU ini tentu juga akan meningkatkan PNBP (Pendapatan Negara Bukan Pajak), tetapi bukan di situ intinya. Perubahan itu akan meningkatkan pelayanan, sehingga pengusaha akan lebih efisien dalam pekerjaannya," kata Menteri Perhubungan Ignasius Jonan saat meninjau Terminal Khusus Kintap dan Sungai Danau yang berada di bawah UPP Kelas III Kintap, di Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, Jumat (29/1).
Menhub menjelaskan, dengan menjadi BLU, maka pelabuhan itu mempunyai anggaran untuk meningkatkan fasilitas dan layanan di pelabuhan. Dengan demikian, pelabuhan itu bisa menjadi pelabuhan pengumpul atau penghubung yang menunjang pelabuhan besar. "Jika hal ini sudah terbangun, maka konsep tol laut bisa terwujud," ujar dia.
- Ada Tol Laut, Harga Semen di Papua Rp 2 Juta per Sak
- Dukung Tol Laut, Pelindo IV Terapkan Sistem Tarif Baru
- Mentanhttp://bisnis.liputan6.com/read/2389197/mentan-amran-kapal-ternak-untungkan-peternak-dan-konsumen Amran: Kapal Ternak Untungkan Peternak dan Konsumen
Source: liputan6.com
|
Bos Pertamina: Banyak Perusahaan Kolaps Imbas Harga Minyak Jeblok |
Liputan6.com, Jakarta - Harga minyak dunia belum juga menunjukan tanda-tanda perbaikan sejak mengalami penurunan pada 2014 lalu. Hal dinilai akan memberikan dampak yang besar pada perusahaan yang bergerak di sektor minyak dan gas (migas).
Direktur Utama PT Pertamina Dwi Soetjipto mengatakan, jika pada tahun ini harga minyak dunia belum juga terkerek naik, maka akan ada banyak perusahaan migas yang terancam bangkrut.
"Kalau di 2016 ini yang kami perkirakan mungkin kalau sekarang di bawah US$ 30 ini sudah banyak yang kolaps. Kalau ini berjalan terlalu panjang, pasti yang akan kolaps lebih banyak lagi," ujarnya di Jakarta Sabtu (30/1/2016).
- Harga Minyak Dunia Anjlok, Ribuan Buruh Migas Terancam PHK
- Kementerian ESDM: KKKS Pastikan Belum Ada PHK
- Dikabarkan PHK Ribuan Karyawan, Ini Penjelasan Chevron Indonesia
Source: liputan6.com
|
Kata Menteri Rini soal Kereta Cepat RI Lebih Mahal dari Iran |
Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menyatakan, jenis kereta cepat yang dibangun di Indonesia dengan Iran jauh berbeda. Sehingga dari segi dana yang harus dikeluarkan tidak bisa dibandingkan. Rini menanggapi kabar yang beredar mengenai lebih mahalnya kereta cepat Indonesia dibanding Iran.
Rini mengatakan, kereta yang dibangun China di Iran bukanlah kereta cepat, melainkan hanya kereta biasa. Sehingga, lanjut Rini, wajar jika investasi yang dikeluarkan lebih murah jika dibandingkan dengan investasi kereta cepat yang dibangun di Indonesia.
"Kan saya sudah bilang, Iran itu kereta biasa bukan kereta cepat. Coba dicek sama Kedutaan China atau Kedutaan Iran. Jadi jangan apel dicampur sama sawo dong," ujarnya di Jakarta, Sabtu (30/1/2016).
Selain itu, Rini membantah jika proyek kereta cepat ini masuk ke dalam proyek strategis pemerintah. Menurutnya, kereta cepat ini murni proyek bisnis antara perusahaan BUMN kedua negara, bukan proyek pemerintah.
"Ini proyek business to business (B to B). Itu bukan (proyek strategis). Nggak masuk dalam proyek itu. Bukan, itu proyek kita. Proyek B to B. Itu (jika proyek strategis) proyek swasta dan pemerintah. Ini kan nggak ada pemerintahnya loh kereta cepat," katanya.
Selain itu Rini juga mengungkapkan, dalam proyek ini Indonesia telah diwakili oleh PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) yang merupakan konsorsium lima BUMN PTPN VIII, PT KAI, PT Jasa Marga, PT INKA dan PT Wika. Sehingga apa pun yang terjadi dalam proses pembangunan dan pengoperasian kereta cepat ini nantinya menjadi tanggung jawab KCIC, bukan pemerintah.
"No. Secara dana sejak awal kita itu committed dan terang sudah urusan KCIC bukan urusan saya. Tapi meski bukan urusan saya, harus ditekankan kepada masyarakat untuk memberikan informasi yang baik kepada masyarakat bahwa dari sejak awal proyek ini tidak ada jaminan pemerintah tidak ada pendanaan dari APBN dan itu kita commit. Saya sebagai menteri BUMN keterlaluan kalau saya tidak bisa menjaga anak perusahaan BUMN untuk tetap commit kepada hal itu," tandasnya. (Dny/Zul)
Source: liputan6.com
|