Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih dibayangi sejumlah sentimen negatif pada perdagangan saham Selasa pekan ini. Sentimen utamanya masih berasal dari penantian rencana bank sentral Amerika Serikat (AS) untuk menaikkan suku bunga.
Analis PT Asjaya Indosurya Securities, William Suryawijaya menuturkan IHSG berpotensi menguat pada perdagangan saham Selasa pekan ini. IHSG akan menguji level support 4.321 sebagai level support terdekat.
Bila level IHSG tidak dijebol maka akan kembali memiliki peluang menuju resistance 4.445 dalam waktu dekat.
"Kewaspadaan tetap perlu dilakukan jika melakukan perdagangan saham. Sedangkan investasi pergerakan seperti ini peluang untuk akumulasi. IHSG berpotensi menguat melihat dari pola penutupan pada akhir perdagangan saham," jelas William dalam ulasannya, Selasa (15/12/2015).
Baca Juga
- Rupiah Sentuh 14.100 per Dolar AS, IHSG Turun 19 Poin
- The Fed Bakal Dongkrak Suku Bunga, Ini Dampak ke IHSG
- Suku Bunga The Fed Naik, Pasar Keuangan Global Masuki Dunia Baru
Source: liputan6.com