Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) melemah tipis pada perdagangan di awal pekan ini. pelemahan tersebut disebabkan karena membaiknya data tenaga kerja AS.
Mengutip Bloomberg, Senin (7/12/2015), rupiah diperdagangkan di angka 13.843 per dolar AS pada pukul 12.15 WIB. Level tersebut melemah tipis jika dibandingkan dengan pembukaan yang di level 13.824 per dolar AS dan juga penutupan pada pekan lalu 13.834 per dolar AS.
Dari pagi hingga siang hari ini, rupiah diperdagangkan di level 13.823 per dolar AS hingga 13.860 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah telah melemah 11,70 persen.
Baca Juga
-
Kebijakan Bank Sentral Eropa Dorong Rupiah Menguat
-
Posisi Rupiah Melemah ke 13.845 per Dolar AS
-
Angka Inflasi Masih Menjadi Pendorong Penguatan Rupiah
Source: liputan6.com