Prev Mei 2016 Next
Ming Sen Sel Rab Kam Jum Sab
01 02 03 04 05 06 07
08 09 10 11 12 13 14
15 16 17 18 19 20 21
22 23 24 25 26 27 28
29 30 31 01 02 03 04
05 06 07 08 09 10 11
Berita Kurs Dollar pada hari Jumat, 06 Mei 2016
3 Manfaat Keuangan Bila Menunda Pernikahan

Liputan6.com, Jakarta - Saat Anda memutuskan untuk menikah pada usia 30-an, selalu ada saja pembicaraan yang tidak menyenangkan muncul dari banyak pihak. Mereka yang memilih untuk menunda pernikahan, sebetulnya memiliki keuntungan tersendiri.

Alasannya dapat bermacam-macam, mulai dari kemajuan pendidikan, karir, atau alasan lainnya. Bila diperhatikan pada tahun 1950-an, rata-rata usia menikah adalah 20 untuk perempuan dan 23 untuk laki-laki.

Tetapi untuk saat ini, perempuan akan menikah pada usia rata-rata 27 tahun, sedangkan laki-laki 29 tahun. Bila ingin menunda lebih lama lagi, hal tersebut bukanlah masalah.

Melansir dari time.com, Kamis (5/5/2016) terdapat 3 manfaat keuangan yang bisa Anda dapatkan dengan menunda pernikahan. Berikut ulasannya:

Baca Juga

  • Persiapan Keuangan Bila Mau Menikah Tahun Ini
  • Bagaimana Menyiapkan Dana dengan Bijak demi Menikah di 2016?
  • 3 Langkah Cerdas Cepat Punya Rumah

Source: liputan6.com
Ini yang Paling Diinginkan Wanita Saat Mencari Pekerjaan

Liputan6.com, Jakarta - Siapa yang tak suka mendapatkan fasilitas diskon di hotel mewah, makan siang gratis dan fasilitas gym. Namun ternyata semua itu bukanlah faktor yang membuat wanita ingin mencari pekerjaan.

Sebuah situs yang mengulas tempat pekerjaan bagi perempuan, Fairygodboss, melakukan survei terhadap 100 wanita berpendidikan tinggi yang berumur antara 22 sampai 45 tahun.

Melansir laman finance.yahoo.com, Kamis (5/5/2016), hasil survei tersebut menemukan fasilitas mewah bahkan tidak masuk pada daftar 10 faktor yang dipertimbangkan wanita saat memilih pekerjaan.

Kriteria pertama yang muncul dalam daftar tersebut justru adalah uang. Tapi perbedaan usia memiliki dampak pada prioritas.

Baca Juga

  • 5 Cara Bawa Tim Kerja Menuju Kesuksesan
  • Jurus Ampuh Bersaing Sehat di Dunia Kerja
  • 5 Cara Berkomunikasi dengan Baik di Tempat Kerja

Source: liputan6.com
5 CEO dengan Gaji Terkecil di Dunia

Liputan6.com, Jakarta - Seorang CEO memiliki pendapatan yang tinggi, bahkan selalu menjadi topik pembicaraan bila merupakan pemimpin dari perusahaan terkenal. Uang yang mereka hasilkan jauh lebih banyak dibandingkan dengan karyawan biasa.

Namun ternyata, tidak selalu seperti itu. Menurut USA Today, Kamis (5/5/2016), sembilan CEO yang menjalankan perusahaan di indeks S&P 1500 berpenghasilan kurang dari US$ 50.000 atau sekitar Rp 662 juta (estimasi kurs 13.240 per dolar AS) pada tahun lalu.

Parahnya, lima dari mereka hanya mendapatkan US$ 1 atau setara Rp 13.240 bahkan tidak sama sekali. Padahal, gaji rata-rata dalam kepemimpinan indeks paling tidak adalah US$ 5,4 juta selama 2015.

 

Baca Juga

  • CEO Ini Raup Total Bayaran hingga Rp 1,95 Triliun
  • Berapa Ongkos Keamanan yang Dikeluarkan Para CEO Dunia?
  • Ini Jurusan 10 CEO Terkenal Dunia Ketika Kuliah

Source: liputan6.com
Orang Sukses Lakukan 5 Hal Ini di Hari Libur, Apa Saja?

Liputan6.com, Jakarta - Penulis buku What Successful People Do Before Breakfast Lauran Vanderkam mengemukakan beberapa hal yang biasanya dilakukan orang sukses ketika akhir pekan dan libur panjang.

Ia menuturkan bahwa biasanya orang sukses menjadikan hari liburnya sebagai waktu yang sangat produktif. Mereka biasanya melakukan berbagai kegiatan yang biasanya tidak dapat mereka lakukan ketika hari kerja.

Melansir laman rd.com, Jumat (6/5/2016) berikut beberapa hal yang dapat Anda lakukan:

1. Rencanakan kegiatan dengan matang

Sebelum berlibur, orang sukses biasanya selalu merencanakan kegiatan liburan mereka dengan matang. Mereka tahu betul kegiatan apa saja yang ingin mereka kerjakan. Dengan begini waktu liburan mereka pun akan terasa lebih produktif.

2. Memanfaatkan malam hari

Orang sukses senang untuk melakukan hal-hal menyenangkan ketika malam hari. Dibanding melakukan rutinitas yang biasa mereka lakukan, orang sukses biasanya mencoba untuk melakukan hal baru.

Salah satu kegiatan yang dapat Anda lakukan adalah mengundang kerabat dan keluarga terdekat untuk makan malam bersama.


Source: liputan6.com
Ini Cara PLN Cegah Pencurian Listrik oleh Pedagang Kaki Lima

Liputan6.com, Jakarta - PLN Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang (Disjaya) melakukan terobosan untuk menghindari pencurian listrik yang dilakukan pedagang kaki lima. Langkah yang dilakukan oleh PLN Disjaya adalah mengeluarkan Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) Beji Lintar.

General Manager PLN Disjaya, Syamsul Huda mengatakan,‎ para pedagang kali lima kerap kali melakukan pencurian listrik untuk menerangi lapak dagangannya. Aksi pencurian listrik tersebut biasanya dilakukan dengan menyambungkan kabel dari lapak ke tiang-tiang penerangan jalan secara ilegal.

Tentu saja, selain berbahaya bagi keselamatan karena rentan terjadi sengatan listrik dan kebakaran, aksi pencurian listrik ini juga merugikan bagi PLN Disjaya.

"Sering terjadi pemakaian ilegal oleh pedagang kaki lima, ini tentu tidak baik, karena bisa membahayakan. Sering instalasi mencantolkan ini tidak standar. Belum lagi trafo yang memikul beban lebih tinggi dari yang seharusnya, ini rawan kebakaran," kata Syamsul, Jumat (6/4/2016).

Baca Juga

  • Pencurian Listrik Capai 37 Juta Kwh Selama Triwulan I 2016
  • Ini Sanksi Tegas Bagi Pencuri Listrik
  • Ini Cara PLN Deteksi Pencurian Listrik

Source: liputan6.com
Wall Street Tumbang ke Level Terendah dalam 3 Minggu

Liputan6.com, Jakarta - Bursa saham Amerika Serikat (AS) kembali terperosok selama tiga hari berturut-turut, membawa indeks S&P 500 terseret ke level terendah dalam tiga minggu.

Pelemahan itu terjadi karena investor menanti laporan pekerjaan yang akan dijadikan sebagai petunjuk mengenai kekuatan negara ekonomi terbesar di dunia itu.

Dilansir dari Bloomberg, Jumat (5/5/2016), indeks S&P 500 telah jatuh 2,5 persen sejak 20 April di tengah meningkatnya kekhawatiran ekonomi global. Pasar saham di negara berkembang turun ke level terendah dalam tujuh minggu.

 

Baca Juga

  • Wall Street Melemah karena Ekonomi China dan Eropa Tertekan
  • Wall Street Merosot Terbebani Kinerja Keuangan
  • Wall Street Menguat Kena Imbas Dolar AS Melemah

Source: liputan6.com
Harga Minyak Meroket Dipicu Kebakaran di Kanada

Liputan6.com, New York - Harga minyak melonjak pada Kamis (Jumat pagi WIB) setelah api mengamuk di kota minyak Fort McMurray, Kanada mengganggu produksi minyak terutama yang mengalir ke Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari Reuters, Jumat (6/5/2016), memburuknya kondisi kebakaran mendorong api bergerak ke timur laut Kota Alberta di jantung Kanada. Sekitar sepertiga dari kapasitas produksi minyak mentah harian Kanada telah terpotong dan beberapa pipa utama ditutup demi keamanan.

 

Baca Juga

  • Stok Membanjir Turunkan Harga Minyak
  • Harga Minyak Turun karena Pasokan Kembali Melonjak
  • Pasokan Meningkat Picu Harga Minyak Susut 3 Persen

Source: liputan6.com
Harga Minyak Meroket Dipicu Kebakaran Hutan di Kanada

Liputan6.com, New York - Harga minyak melonjak pada Kamis (Jumat pagi WIB) setelah api mengamuk di kota minyak Fort McMurray, Kanada mengganggu produksi minyak terutama yang mengalir ke Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari Reuters, Jumat (6/5/2016), memburuknya kondisi kebakaran mendorong api bergerak ke timur laut Kota Alberta di jantung Kanada. Sekitar sepertiga dari kapasitas produksi minyak mentah harian Kanada telah terpotong dan beberapa pipa utama ditutup demi keamanan.

 

Baca Juga

  • Stok Membanjir Turunkan Harga Minyak
  • Harga Minyak Turun karena Pasokan Kembali Melonjak
  • Pasokan Meningkat Picu Harga Minyak Susut 3 Persen

Source: liputan6.com
BKPM Incar Investor dari Selandia Baru

Liputan6.com, Jakarta - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) memulai kegiatan pemasaran investasi di Selandia Baru. Hal tersebut ditandai dengan pertemuan antara Kepala BKPM Franky Sibarani dan Duta Besar RI untuk Selandia Baru Jose Tavares.

Pertemuan yang dilakukan Kamis (5/5/2016) waktu Auckland tersebut ditujukan sebagai koordinasi untuk memperbesar investasi Selandia Baru di Indonesia.

Franky mengatakan, ‎pihaknya akan meningkatkan koordinasi dengan perwakilan Indonesia di Selandia Baru untuk menindaklanjuti potensi investasi yang ada.

 

Baca Juga

  • Mendagri: 1.300 Perda Dicabut Lantaran Hambat Investasi
  • Realisasi Investasi Jabar Tertinggi di Indonesia pada Kuartal I
  • BKPM Targetkan Tarik Investasi Tiongkok Rp 390 Triliun di 2016

Source: liputan6.com
Konsumsi BBM Diprediksi Naik 10 Persen Saat Libur Panjang

Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) telah mengantisipasi lonjakan permintaan kebutuhan bahan bakar minyak (BBM) pada awal bulan Mei, karena adanya liburan keagamaan Isra Mi’raj dan Kenaikan Isa Almasih yang berselang satu hari serta musim libur sekolah.

Vice President Corporate Communication Pertamina  Wianda Pusponegoro mengatakan, selama masa libur panjang akhir pekan ini, Pertamina memproyeksikan peningkatan konsumsi BBM rata-rata sekitar 10 persen dari konsumsi harian normal.

Sekadar informasi, penyaluran harian Premium pada hari-hari normal sekitar 72 ribu kiloliter (kl) per hari, Solar untuk transportasi 35 ribu kl per hari dan Avtur sekitar 13 ribu kl per hari.

 

Baca Juga

  • Libur Panjang, Tarif Kamar Hotel Naik 20 Persen
  • PLN: Konsumsi Listrik di Jakarta Turun Saat Libur Panjang
  • Libur Panjang, Ancol Bidik 320 Ribu Pengunjung

Source: liputan6.com
Top 3: Jembatan Apung Pertama di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berencana membangun jembatan apung pertama di Indonesia. Jembatan ini akan menghubungkan Desa Ujung Alang dan Desa Klaces, Kecamatan Kampung Laut, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

Jembatan apung sepanjang 40 meter ini akan menjadi jembatan dengan teknologi apung pertama di Indonesia dan rencananya dipasang pada Mei ini.   
 
“Dipilihnya teknologi apung untuk jembatan ini dikarenakan setelah dilakukan pengamatan, lokasi di mana jembatan ini akan dipasang tidak dimungkinkan untuk membangun jembatan dengan teknologi pancang,”  kata Arie Setiadi Moerwanto, Kepala Balitbang Kementerian PUPR.

Informasi mengenai pembangunan jembatan apung tersebut menjadi artikel paling diburu pembaca. Lengkapnya, berikut tiga berita paling populer di kanal bisnis Liputan6.com:


1. Cilacap Bakal Punya Jembatan Apung Pertama di RI

Pembangunan jembatan apung pertama di Indonesia ini awalnya adalah usulan dari Mantan Menko Bidang Kemaritiman Dwisuryo Indroyono pada 2015.

Kemudian pada pada awal 2016 ini, Pusat Litbang Jalan dan Jembatan (Pusjatan) memulai perancangan jembatan dan langsung melakukan trial assembly jembatan apung pada Januari hingga April 2016. Baca selengkapnya di sini!

2. CEO Ini Raup Total Bayaran hingga Rp 1,95 Triliun

Namanya mungkin tak sepopuler Facebook atau Google, tapi perusahaan ini mampu memberikan paket gaji dengan angka sangat fantastis.

NantKwest, sebuah perusahaan bioteknologi yang memerangi kanker, mampu memberikan bayaran senilai US$ 148 juta atau Rp 1,95 triliun (asumsi kurs Rp 13.195 per dolar Amerika Serikat) pada CEO Patrick Soon-Shiong. Simak selengkapnya di sini!

3. Apa Kabar Tank Produksi Gabungan RI dengan Turki?

Indonesia melalui PT Pindad (Persero) menyepakati untuk bekerjasama memproduksi (joint production) kendaraan perang jenis tank medium bersama Turki, melalui perusahaannya FNSS Defense System pada 2013. Nantinya, hak kekayaan intelektual akan menjadi milik kedua negara.

Lalu bagaimana perkembangan dari kerja sama ini? Baca selengkapnya di sini!
 
(Ndw/Gdn)


Source: liputan6.com
Ada Reklamasi Teluk Jakarta, 4 Pulau Terancam Hilang

Liputan6.com, Jakarta - Kontroversi pembangunan proyek reklamasi 17 pulau di Teluk Jakarta kian sengit. Konstruksi pulau buatan seluas 5.113 hektare (ha) ini ditengarai berdampak besar terhadap keberlanjutan ekosistem laut di sekitarnya.

Namun paling parah mengancam lenyapnya beberapa pulau yang masuk dalam gugusan Kepulauan Seribu dan Banten.     

Balitbang Kementerian Kelautan dan Perikanan telah melakukan analisis dan pengamatan menggunakan citra optis, satelit radar dan satelit AIS baru-baru ini. Rencana pekerjaan reklamasi Teluk Jakarta akan membentuk dan menghasilkan 17 pulau baru di Utara Jakarta, yakni dari pulau A sampai Q.

Peneliti Balitbang Kementerian Kelautan dan Perikanan, Aulia Riza Farhan mengungkapkan, hasil analisis tersebut menunjukkan pembangunan reklamasi telah berlangsung untuk pulau C, D, L, N, dan P.

 

Baca Juga

  • Gebrak Meja, Rizal Ramli Tantang Jagoan Proyek Reklamasi Jakarta
  • Rizal Ramli: Swasta Tak Bisa Kendalikan Reklamasi
  • Status Moratorium, Proyek Reklamasi Jakarta Terus Jalan?

Source: liputan6.com
Jakarta Pernah Kehilangan 6 Pulau Buat Bangun Bandara Soetta

Liputan6.com, Jakarta - Eksploitasi pasir laut di Teluk Jakarta dan gugusan Kepulauan Seribu telah mengakibatkan 6 pulau tenggelam sejak periode 1913-1999. Ironisnya, penambangan pasir itu diperuntukkan bagi pembangunan proyek reklamasi maupun infrastruktur, seperti Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta).

Peneliti Balitbang Kementerian Kelautan dan Perikanan, Aulia Riza Farhan mengatakan, Teluk Jakarta dan Kepulauan Seribu dikenal sebagai `Sheltered Intra Archipelagic Seas` dan bagian dari `Stable Geo Syncline` dengan pengaruh alam yang sangat minim.

Hanya saja, maraknya penambangan pasir untuk kebutuhan membangun pulau buatan dan proyek infrastruktur telah melenyapkan beberapa pulau dalam kurun waktu 86 tahun di Teluk Jakarta atau Kepulauan Seribu.

Baca Juga

  • Ada Reklamasi Teluk Jakarta, 4 Pulau Terancam Hilang
  • Rizal Ramli: Swasta Tak Bisa Kendalikan Reklamasi
  • Gebrak Meja, Rizal Ramli Tantang Jagoan Proyek Reklamasi Jakarta

Source: liputan6.com
Dolar AS Perkasa, Harga Emas Turun

Liputan6.com, Jakarta - Harga emas turun pada perdagangan pada Kamis (Jumat pagi WIB) tertekan penguatan kurs dolar Amerika Serikat (AS).

Dilansir dari Xinhua, Jumat (6/5/2016), kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman Juni turun US$ 2,1 per ounce atau 0,16 persen menjadi US$ 1.272 per ounce.

Analis menilai harga emas berada di bawah tekanan saat indeks dolar AS naik. Pergerakan harga emas dan dolar AS biasanya bergerak berlawanan arah, yang berarti jika dolar naik maka harga emas akan turun.

 

Baca Juga

  • Harga Emas Meredup Akibat Penguatan Dolar AS
  • Harga Emas Antam Turun Rp 1.000 Jadi Rp 585 Ribu per Gram
  • Harga Emas Melambung ke Level Tertinggi dalam 15 Bulan

Source: liputan6.com
Kemenaker Desak Ketua Kadin Lunasi Pesangon Eks Karyawan

Liputan6.com, Jakarta - ‎Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pers mendesak pengusaha Rosan Roeslani untuk melunasi pesangon mantan karyawan Bloomberg TV Indonesia. Seluruh karyawan terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) sejak Juni 2015.

Staf Khusus Kemenaker, Dita Indah Sari mengatakan sebagai Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Rosan seharusnya mematuhi perjanjian tertulis yang dia tandatangani dengan mantan karyawannya.

“Kemenaker akan mempertanyakan ini dan mempertimbangkan untuk memanggil pemegang saham Bloomberg TV Indonesia jika hak-hak eks karyawan diabaikan,” kata Dita dalam keterangan resminya di Jakarta, Jumat (6/5/2016).

 

Baca Juga

  • Rosan Perkasa Roeslani Lantik Dewan Pengurus Kadin
  • Rosan P Roeslani Terpilih Jadi Ketua Umum Kadin

Source: liputan6.com
Libur Panjang, Bos AP II Cek Proyek Terminal 3 Ultimate

Liputan6.com, Jakarta - ‎Proyek pengerjaan Terminal 3 Ultimate Soekarno-Hatta terus dikebut, mengejar target waktu pengoperasian akhir bulan Mei. Rencananya, Terminal 3 Ultimate akan dioperasikan pada 27 Mei 2016.

Demi merealisasikan hal itu, Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Budi Karya Sumadi‎ blusukan ke Bandara Soetta di hari libur. Dia ingin memastikan semua pekerjaan diselesaikan dengan benar dan sesuai rencana.

"Kita ingin pekerjaan jalan terus. Saya ingin pekerjaan konsisten dan tepat waktu," ujar Budi dalam keterangannya, Jumat (6/5/2016).

 

Baca Juga

  • Terminal 3 Ultimate Soetta Curi Perhatian Menteri Ethiopia
  • Terminal 3 Ultimate Bisa Bikin Bandara Soetta Saingi Changi
  • Ini Kecanggihan Terminal 3 Ultimate Bandara Soetta

Source: liputan6.com
32 Tahun Menanti, Warga Pulau Ende Kini Nikmati Listrik 24 Jam

Liputan6.com, Jakarta - ‎PT PLN (Persero)  telah memperkuat pasokan listrik Pulau Ende, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur, dengan begitu warga wilayah tersebut dapat menikmati li‎strik 24 jam.

General Manager PLN NTT Richard Safkaur mengatakan, warga Pulau Ende sudah menikmati listrik sejak 1984, namun aliran listriknya baru 12 jam. Setelah 32 tahun menanti, warga wilayah tersebut akhirnya menikmati listrik 24 jam.

"Senang sekali, setelah 32 tahun, akhirnya masyarakat bisa menikmati listrik selama 24 jam, Karena itu, manfaatkan listrik secara baik dan bijak," kata Safkaur, dalam keterangan tertulisnya,di Jakarta, Jumat (6/5/2016).

‎Pasokan listrik 24 jam akhirnya dinikmati warga Ende, setelah serangkaian uji coba kelistrikan yang dilakukan oleh PLN, di antaranya uji coba nyala bertahap dari 12 jam menjadi 16 jam, 18 jam dan 19 jam mulai pukul 17.00 WITA hingga 13:00 WITA.

 

Baca Juga

  • PLN: Konsumsi Listrik di Jakarta Turun Saat Libur Panjang
  • PLTN Thorium Bisa Listriki RI Sampai 1.000 Tahun
  • Kasus Pencurian Listrik Sering Menimpa Pembeli Properti Bekas

Source: liputan6.com
Libur Panjang, Pengunjung Mal Turun 20 Persen

Liputan6.com, Jakarta- Saat daerah-daerah wisata mendulang untung karena serbuan wisatawan, pusat perbelanjaan termasuk mal justru sepi pengunjung pada liburan panjang ini. Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) mencatat penurunan pengunjung mal hingga 20 persen.

Ketua APPBI DKI Jakarta, Ellen Hidayat mengungkapkan, telah terjadi penurunan pengunjung pusat belanja atau mal ‎di Ibu Kota saat libur panjang.

Paling signifikan penurunan tercatat di pusat-pusat belanja yang dekat dengan wilayah perkantoran. Sementara kenaikan pengunjung terlihat di pusat belanja di daerah tujuan wisata.

Baca Juga

  • Konsumsi BBM Diprediksi Naik 10 Persen Saat Libur Panjang
  • PLN: Konsumsi Listrik di Jakarta Turun Saat Libur Panjang
  • Libur Panjang, Tarif Kamar Hotel Naik 20 Persen

Source: liputan6.com
‎Didesak Lunasi Pesangon Pegawai Bloomberg TV, Ini Kata Bos Kadin

Liputan6.com, Jakarta - ‎Pengusaha sekaligus Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Rosan Roeslani menanggapi desakan Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker) dan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pers untuk melunasi pesangon mantan karyawan Bloomberg TV Indonesia. Seluruh karyawan terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) sejak Juni 2015.

Saat dihubungi Liputan6.com, Rosan selaku pemegang saham mayoritas Bloomberg TV Indonesia menyatakan telah menyerahkan pelunasan hak mantan karyawan TV itu kepada manajemennya.

"Saya belum lihat beritanya, tanya sama manajemen saya saja ya," ucap Rosan ketika dimintai konfirmasi melalui sambungan telepon di Jakarta, Jumat (6/5/2016).

Dia menegaskan, pelunasan pesangon atas PHK pada Juni 2015 bukan semudah membalikkan telapak tangan meskipun sudah ada perundingan sebelumnya antara pengusaha dan eks karyawan Bloomberg TV Indonesia.

Baca Juga

  • Kemenaker Desak Ketua Kadin Lunasi Pesangon Eks Karyawan
  • Rosan P Roeslani Terpilih Jadi Ketua Umum Kadin
  • Rosan Perkasa Roeslani Lantik Dewan Pengurus KADIN

Source: liputan6.com
Dilewati Kereta Cepat, Walini Disulap Sekeren Korea dan Jepang

Liputan6.com, Jakarta - Walini sebagai salah satu wilayah yang dilewati Kereta Cepat Jakarta-Bandung bakal diubah seperti halnya kota-kota hijau yang ada di Jepang dan Korea.

Nantinya, kota tersebut bakal dikembangkan sebagai kota hijau dengan persentase pengembangan atau pembangunan hanya sampai 30-40 persen dan sisanya kawasan hijau.

Staf Khusus HSR PTPN VIII Hendra Mardiana menerangkan, total pengembangan Kota Walini seluas 2.873 hektare (ha).
Source: liputan6.com
‎Penumpang Melonjak, Citilink Belum Tambah Penerbangan

Liputan6.com, Jakarta - Citilink Indonesia, maskapai berbiaya murah (LCC) yang merupakan anak perusahaan dari Garuda Indonesia, tetap mengoperasikan penerbangan secara reguler selama menghadapi liburan panjang pada periode 5-8 Mei 2016 ini. Kapasitas tempat duduk (seat) yang disediakan perusahaan masih mampu menampung lonjakan penumpang yang ada.

Presiden Direktur dan CEO Citilink Indonesia Albert Burhan dalam keterangan resminya mengatakan, ketersediaan kursi masih mencukupi untuk penerbangan reguler meskipun terjadi lonjakan penumpang sampai dengan hari kedua libur panjang ini (6/5/2016).

“Pada awal pekan, booking seat tercatat masih 65 persen namun sehari menjelang Kamis (5/5/2016), lonjakan terlihat jelas yang mencapai 94 persen. Sama seperti hari ini,” kata Albert di Jakarta, Jumat siang ini.

Baca Juga

  • Naik Citilink Kini Bisa Antar Jemput Gunakan Mobil Klasik
  • Batik Air dan Citilink Bakal Terbangi Bandara Domine Eduard Osok
  • Tambah Pesawat Baru, Citilink Terbangi Aceh

Source: liputan6.com
Pengembangan Kota Walini Mampu Serap 7 Ribu Tenaga Kerja

Liputan6.com, Jakarta - Pengembangan Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan menyerap ribuan tenaga kerja. Untuk Walini saja, pengembangan transit oriented development (TOD) diperkirakan menyerap 5 ribu hingga 7 ribu tenaga kerja.

Staf Khusus HSR PTPN VIII Hendra Mardiana mengatakan, pengembangan Walini meliputi pusat wisata, pendidikan, kesehatan dan residensial. ‎Total pengembangan Walini seluas 2.873 ha dengan 1.270 ha merupakan TOD yang dikembangkan konsorsium PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) dan sisanya 1.603 di luar TOD yang dikembangkan PTPN VIII.

‎"Pembangunan Walini mampu serap 5-7 ribu tenaga kerja, itu khusus TOD saja dengan non TOD bisa 10 ribu tenaga kerja, Mungkin secara bertahap komitmen bersama yang punya anak kita didik dan China siap memberikan pelatihan," kata dia, Jakarta, Jumat (6/5/2016).

Dia menuturkan, untuk pembangunan Kereta Cepat Jakarta-Bandung menyerap 39 ribu tenaga kerja. Untuk total‎ pengembangan TOD, meliputi Karawang, Halim Perdanakusuma, Walini, dan Tegalluar menyerap 28 ribu tenaga kerja. "Dalam pembangunan kereta cepat ya itu, per tahun 39 ribu, jarak 142 km. Pembangunan TOD 28 ribu per tahun," jelas dia.

Baca Juga

  • Yuk, Ikutan Sayembara Beri Nama Kereta Cepat Jakarta-Bandung
  • Kemenhub Keluarkan Izin Konstruksi Kereta Cepat Jakarta-Bandung
  • Kereta Cepat Jakarta-Bandung Beroperasi 30 Mei 2019

Source: liputan6.com
Harga Minyak Anjlok, Wilayah Kerja Migas RI Sepi Peminat

Liputan6.com, Jakarta - Turunnya harga minyak menyurutkan minat investor untuk mengelola Wilayah Kerja (WK) minyak dan gas bumi (migas) yang dilelang. Pemerintah telah melelang secara reguler dua Wilayah Kerja Migas dan lelang langsung enam Wilayah Kerja migas, namun wilayah kerja tersebut tidak ‎sepi peminat.

Direktur Pembinaan Program Migas Direktorat Jenderal Migas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Agus Cahyono mengatakan, ‎penurunan minat dari perusahaan migas untuk mengikuti lelang tersebut disebabkan penurunan harga minyak dunia, sehingga calon Kontraktor Kontrak Kerjasama (KKKS) berfikir ulang untuk berpartisipasi.

"Kondisi harga minyak yang begitu rendah membuat para kontraktor berhitung. Kalau lelang tidak laku sebetulnya karena harga lagi rendah. Mereka sedang konsentrasi menyelesaikan kontrak yang ada," kata Agus, dalam Acara 12th Indonesia Investment Week, di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (6/5/2016).

Baca Juga

  • Harga Minyak Meroket Dipicu Kebakaran di Kanada
  • Stok Membanjir Turunkan Harga Minyak
  • Harga Minyak Indonesia Naik Jadi US$ 37,20 per Barel

Source: liputan6.com
Gadis Cantik Penjaga Stan Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Liputan6.com, Jakarta - ‎Sejumlah perusahaan meramaikan pameran perdagangan dan investasi dengan tajuk 12 th Indonesia Investment Week 2016. Dalam acara yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 5-7 Mei 2016, perusahaan-perusahaan yang mengikuti gelaran tersebut mempromosikan produk-produk andalan mereka. 

Salah satu perusahaan yang mengikuti gelaran tersebut adalah PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC). Dalam acara ini PT KCIC menampilkan miniatur Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Menjadi menarik karena miniatur kereta cepat tersebut mendapat penjagaan dari wanita-wanita cantik berseragam merah muda bak pramugari maskapai pesawat terbang.

Hadirnya wanita penjaga stan menimbulkan kesan kemewahan pada kereta cepat Jakarta-Bandung.

Baca Juga

  • Dilewati Kereta Cepat, Walini Disulap Sekeren Korea dan Jepang
  • Yuk, Ikutan Sayembara Beri Nama Kereta Cepat Jakarta-Bandung
  • Kemenhub Keluarkan Izin Konstruksi Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Source: liputan6.com
Ini Penampakan Ikan Seharga Mobil Alphard di Pameran Investasi

Liputan6.com, Jakarta - Kabupaten Halmahera Utara, Maluku Utara, merupakan salah satu sentra penghasil ikan tuna sirip kuning (yellowfin). Ikan ini paling diburu kapal ikan asing lantaran harga jual yang mencapai Rp 1,2 juta per kilogram (kg) di pasar ekspor.

Staf Dinas Perikanan Kabupaten Halmahera Utara‎, Ongen Tambariki‎ mengungkapkan, ikan tuna sirip kuning bisa ditemukan di Pulau Doi yang berbatasan dengan Samudra Pasifik. Para nelayan lokal dapat menangkap ikan tersebut mulai dari yang berbobot 3 kg sampai paling besar 102 kg.

Dari pantauan Liputan6.com, dalam acara Apkasi International trade and Investment Summit 12th Indonesia Investment Week 2016, stan Kabupaten Halmahera Utara ‎memamerkan ikan segar tuna sirip kuning dengan berat 33,8 kg. 

Baca Juga

  • Ikan Paling Mahal RI Jadi Makanan Bergengsi di Jepang
  • Seharga Alphard, Ikan Ini Paling Diburu Kapal Asing di Laut RI
  • Tuna Indonesia Kuasai 16% Pasar Dunia

Source: liputan6.com
5 Cara Bekerja di Luar Kantor yang Efektif

Liputan6.com, New York - Perlahan-lahan semakin banyak orang yang memilih bekerja di luar kantor. Lebih dari seperempat pekerja di Amerika Serikat (AS) melakukan hal itu setidaknya beberapa jam per minggu.

Banyak hal yang mendasari orang memilih untuk bekerja di luar kantor. Misalnya mencari suasana baru karena suasana kantor cukup monoton. Selain itu, beberapa orang memilih untuk bekerja di luar kantor karena sekaligus memiliki janji dengan klien. 

Tapi untuk membuat bekerja di luar kantor menjadi efektif membutuhkan skenario yang baik. Seperti dikutip Huffingtonpost, Jumat (6/5/2016), ini lima cara melakukannya:

Baca Juga

  • Mau Kerja Lebih Produktif? Pakai 4 Taktik ini
  • Punya 5 Hal Ini Bisa Bikin Anda Cepat Dapat Kerja
  • Jangan Unggah Hal Ini di Media Sosial Jika Ingin Dapat Kerja

Source: liputan6.com
China Ingin Kuasai Jaringan Hotel di Seluruh Dunia

Liputan6.com, New York - Perusahaan-perusahaan China kembali menunjukkan rasa hausnya pada bisnis perhotelan dunia. Meski Anbang, perusahaan yang dipimpin pengusaha China, secara misterius keluar dari pertaruhan memperebutkan Starwood Hotels & Resort tahun lalu, tapi kesepakatan besar lain baru saja diumumkan.

Mengutip laman CNN Money, Jumat (6/5/2016), HNA Tourism Group China sepakat membeli Carlson Hotels, pemilik rantai perhotelan Radisson. Pihak hotel tidak mengungkapkan seberapa besar harga yang harus dibayar HNA pada kesepakatan itu.

Tapi satu hal yang menjadi perhatian,Carlson memiliki lebih dari 1.400 hotel yang tersebar di seluruh dunia. Hebatnya, bukan hanya itu kesepakatan besar yang dilakukan China.

Baca Juga

  • Perbesar Bisnis di RI, Start Up Hotel Ini Dapat Dana Rp 52 Miliar
  • Investor Taiwan Lirik Bisnis Perhotelan di Indonesia
  • Teror Thamrin Tak Pengaruhi Bisnis Perhotelan

Source: liputan6.com